Wednesday, August 26, 2015

Pengertian Blog dan Cara Mudah Mendapatkan Penghasilan Uang dengan Blogger


Pengertian Blog dan Sistem Kerja Menghasilkan Uang dari Google Adsense

Blog merupakan singakatan dari web blog (wikipediaindonesia). Blog adalah situs web yang berguna sebagai wadah untuk membuat tulisan-tulisan dalam bentuk artikel maupun berita yang bisa dipublikasikan di internet dengan mudah dan cepat. Jadi bagi yang gemar menulis berita, karangan, artikel dan hobi menulis lainnya dapat disalurkan melalui blog ini, dan mudah ditemukan dan dicari oleh penjelajah dunia maya (internet).


Pada saat ini blog diakuisisi oleh Google. Panggilan umum bagi penulis blog adalah blogger. Selain blog sebagai tempat menyalurkan hobi penulis. Ternyata blog juga dapat dijadikan sumber dana yang dapat menghasilkan uang dengan cara menampilkan iklan dari perusahaan seperti iklan yang berasal dari Google AdSense.
Pihak Google AdSense berkerja sama dengan perusahaan suatu jasa maupun produk. Perusahaan ini ingin mempromosikan jasa atau produknya berupa iklan bisa dalam bentuk video maupun dalam bentuk gambar. Alasannya karena para penjelajah di dunia selalu bermain internet setiap hari dengan menggunakan Google sebagai pencarian utama. Sehingga google bisa cepat mempromosikan iklan dan mudah dilihat orang lain.


Namun tidak semua iklan perusahaan dapat dipromosikan oleh Google dengan mudah. Oleh karena itu Google menggunakan jasa blogger untuk mempromosikan iklan perusahaan tersebut. Blogger dapat memasang iklan dari pihak Google AdSense setelah diterima pendaftarannya oleh pihak Google Adsense.
Nah, bagaimana blogger dapat menghasilkan uang? Penghasilan yang diterima oleh Google dari perusahaan tadi dibagi keuntungannya kepada para blogger yang memasang iklan. Semakin banyak orang yang mengunjungi blog dan mengklik iklan yang dipasang maka semakin besar para blogger mendapatkan penghasilan.

Baca Juga :

Cara Mudah Untuk Mendapatkan Uang Dollar dari Google AdSense dengan Menggunakan Blog

Demikian penjelasan singkat dari saya semoga dapat mendorong motivasi semua blogger dan bermanfaat bagi pembaca.

Artikel Menarik Lainnya
Harta Pusako Tinggi Di Minangkabau
Fungsi Dan Peranan Urang Sumando di Minangkabau
10 Masakan Makanan dan Minuman Tradisional Asal Sumatera Barat
Seniman Pelukis Nasional dan Internasional Serta Keterangannya

1 comments so far

This comment has been removed by a blog administrator.


EmoticonEmoticon