Monday, September 19, 2016

Daftar Menu Sarapan Pagi yang Sehat dan Praktis

Pentingnya Sarapan Pagi

Sarapan pagi adalah waktu makan yang tidak boleh dilewatkan namun sering diabaikan. Makan dan minum pada pagi hari dibutuhkan oleh tubuh untuk menghasilkan energi dalam melakukan kegiatan pada siang harinya. Banyak alasan membuat orang tidak sarapan pagi seperti mual setelah sarapan pagi karena tidak terbiasa. Alasan lain tidak sempat menyiapkan sarapan, terburu-buru berangkat kerja atau sekolah dan ingin menurunkan berat badan kadang membuat orang melewatkannya sarapan paginya. Kebanyakan orang menganggap sarapan pagi itu berupa makan nasi namun selain makan nasi ternyata banyak makanan dan minuman yang dapat memenuhi energi kita dalam beraktifitas. Tentunya sarapan pagi yang diharuskan adalah makanan yang sehat dan praktis. Inilah beberapa makanan dan minuman yang dapat dijadikan sarapan pagi :

1. Susu Hangat
Menu Sarapan Pagi : Susu Hangat
Menu Sarapan Pagi : Susu Hangat
Susu merupakan minuman yang sangat lezat dan penuh dengan nutrisi. Seperti kalsium yang bagus untuk pembentukan tulang dan membantu pertumbuhan anak. Sebelum anak kesekolah berilah anak susu hangat (menghangatkan perut) untuk membantu pertumbuhan.

2. Minuman Kacang Hijau
Menu Sarapan Pagi : Minuman Kacang Hijau
Kacang hijau (kacang padi) adalah biasanya disajikan dalam bentuk bubur salah satu menu sarapan pagi yang dapat memberikan tenaga dan menghangat tubuh. Salah satu nutrisi yang dikandung kacang hijau yaitu di 100 mg kacang hijau memiliki kandungan 119 mg omega 6 serta 0,9 mg omega 3. Omega 3 ini asam lemak yang memiliki fungsi sebagai penurun kolesterol.

Baca Juga : 10 Masakan Makanan dan Minuman Tradisional Asal Sumatera Barat


3. Teh Hangat
Menu Sarapan Pagi : Teh Hangat
Menu Sarapan Pagi : Teh Hangat
Teh adalah minuman sederhana yang memiliki manfaat yang luar biasa, salah satu zat dari teh mengandung flavonoid quercetin, kaempferol, dan myricetin. dilansir dari manfaat.co.id Gumpalan darah yang tidak diinginkan terbentuk dari kolesterol, dalam jumlah besar akan menyebabkan serangan jantung dan stroke. Kandungan flavonoid quercetin, kaempferol, dan myricetin pada teh dapat menurunkan tekanan darah dan pengerasan arteri yang berbanding lurus kesehatan jantung. Jadi meminum teh selain menghangatkan tubuh juga bermanfaat bagi tubuh.

4. Lontong Sayur
Menu Sarapan Pagi : Lontong Sayur
Lontong sayur adalah masakan tradisional yang sudah tersebar di wilayah Indonesia. Lontong ini menjadi makanan favorit untuk sarapan pagi karena sebagai pengganti nasi dan juga ditambah dengan lauk seperti telur dan sayur-sayuran, selain sehat juga enak. Gulai dari lontong pun bermacam-macam dan disajikan bila gulai masih hangat sangat cocok di konsumsi pagi hari bagi yang tidak bisa makan nasi.

5. Teh Telur
Menu Sarapan Pagi : Teh Telur (Teh Talua)
Menu Sarapan Pagi : Teh Telur (Teh Talua)
Teh Telur atau teh talua (minang) adalah minuman favorit pagi para petani pada pagi hari dan malam hari, Telur memiliki zat nutrisi yang memberikan manfaat diantaranya meningkatkan stamina dan badan tidak cepat lelahsaat bekerja di sawah atau diladang. Minum teh telur biasanya ditambahkan jeruk nipis agar menghilangkan rasa anyir dari telur.

Baca Juga : Asiknya Wisata Penangkaran Penyu di Pariaman Sumatera Barat


EmoticonEmoticon