Saturday, November 14, 2015

Bahaya Menggunakan Headset/earphone Bagi Telinga dan Otak

Telinga alat indera pendengaran merupakan sebuah karunia Tuhan yang maha esa yang berfungsi untuk memudahkan kita untuk menangkap informasi, suara atau bunyi.yang didengar telinga dan di sambungkan ke otak, menjadi sebuah informasi.
Headset merupakan sebuah alat yang biasanya ada pada handphone, smartphone, ipad, dsb berguna untuk membuat suara yang di dengar lebih jernih dan jelas karena sumber suara langsung keluar dari magnet headset.
Namun tahukah anda ternyata menggunakan headset juga mempunyai resiko yang dapat membahayakan kesehatan tubuh khususnya pada bagian otak, dan mata, berikut adalah keteranganya:
Bahaya menggunakan headset belebihan
Gambar 1.1 Bahaya menggunakan headset belebihan
1. Kerusakan pada Otak
Gelombang elektromagnetik akibat earphone atau headset ini diduga berpengaruh terhadap otak. Namun, hingga saat ini belum diketahui seberapa besar efek dari gelombang elektromagnetik itu pada otak manusia. Menggunakan headset secara berlebihan tentu akan meningkatkan resiko semakin besarnya radiasi gelombang elektromagnetik yang di rasakan otak. Pernahkah anda merasakan sakit kepala saat mendengar musik atau menelpon, kemungkinan itu adalah salah satu gejala otak terkena radiasi elektromagnetik dari smartphone atau handphone.
2. Bermasalah pada Pendengaran
Berdasarkan penelitian, efek penggunaan earphone atau headset yang berlebih ini memang tidak akan langsung terasa. Kerusakan akibat penggunaan headset atau earphone yang berlebihan ini akan muncul secara perlahan, biasanya efek akan mulai terasa di usia 20-an. Di usia itu, si penderita akan mulai kehilangan pendengarannya. Seperti pendengaran yang samar-samar hingga tidak jelas, tidak dapat mendengar dengan jarak dekat secara jelas.

3. Masalah pada Otak
Otak selalu bekerja di saat kita melakukan kegiatan sehari-hari, disaaat tidurpun otak masih tetap bekerja namun pekerjaannya tidak seberat saat kita beraktivitas. Menggunakan headset saat tidur merupakan sebuah kebiasaan yang tidak baik, karena walaupun kita tertidur hingga pulas, namun otak masih bekerja mendengar musik dan mengolah informasi dari musik yang di dengarkan jadi badan kita yang tidur namun otak tidak.
 
4. Infeksi Telinga
Telinga dapat terinfeksi karena kuman dan bakteri yang menempel pada headset. Bila anda juga pernah meminjamkan atau pernah miminta teman anda mendengarkan lagu dengan headset itu akan menambah resiko infeksi telinga karena penyebaran bakteri dari orang lain langsung masuk ke telinga anda. Biasanya kita memasukkan headset atau earphone ke telinga secara dalam dengan tujuan agar mendapat suara terbaik, namun itu malah akan membuat resiko telinga akan cepat mengalami masalah karena telinga tidak mendapat saluran udara, dan mengakibatkan telinga berdengung.

5. Resiko Kecelakaan
Menggunakan headset di jalan raya tidak dianjurkan kecuali saat keadaan penting, menggunakan headset saat mengendarai motor atau mobil menambah resiko kecelakaan, telinga tidak dapat mendengar dengan jelas klakson mobil yang akan berhenti atau ingin memotong jalan, serta otak tidak dapat berkonsentrasi maksimal karena fokus terbagi saat mengendarai kendaaraan dan mendengar bunyi atau suara dari handphone atau smartphone.

Tips Menggunakan Headset atau Earphone
  1. Hindarkan mendengarkan lagu dengan headset dengan volume suara yang keras karena dapat menyebabkan telinga dan otak terganggu.
  2. Hindari bergantian earphone atau headset dengan orang lain.
  3. Jangan mendengarkan suara atau musik dengan headset melebihi 90desibel karena dapat menambah resiko sakit telinga.
  4. Bersihkan headset setiap dirasa headset sudah kotor, minimal 2 x sehari.
  5. Jangan menggunakan headset/earphone saat mengendari motor atau mobil karena dapat bersiko kecelakaan di jalan raya.
  6. Bersihkan telinga minimal 1 x sehari.
 Baca Juga Artikel Menarik Lainnya:
Bahaya Menggunakan Celana Ketat Bagi Pria dan Wanita
Cara Mudah Memelihara Ikan Cupang Untuk Pemula
Cara Mudah Mendownload Film atau Lagu di Youtube
Ini Dia 4 Film Bioskop Internasional yang Akan Tayang Tahun 2016
Ini Dia Kelebihan dan Kekurangan Menggunakan Tas Salempang dan Tas Punggung

2 comments

This comment has been removed by a blog administrator.
This comment has been removed by a blog administrator.


EmoticonEmoticon