Sunday, April 12, 2015

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP), Kelas I Semester II Pertemuan ke 2 Bahasa Indonesia



RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
Nama Sekolah             :
Mata Pelajaran             : Bahasa Indonesia
Kelas/ Semester           : I/II
Pertemuan Ke              : 2
Lokasi Waktu              : 2 x 35 Menit (4)

I.         Standar Kompetensi :  Menyampaikan pikiran, perasaan dan informasi secara lisan dengan
  gambar, percakapan sederhana dongeng.
II.      Kompetensi Dasar     :  Memerankan tokoh dongeng atau cerita rakyat yang disukai dengan
   ekspresi yang sesuai.

III.   Indikator                    :   1. Mendengarkan penjelasan guru
  2. Menirukan gerakan dan ucapan tokoh dalam dongeng
  3. Memerankan tokoh-tokoh dalam dongeng
IV.   Tujuan Pembelajaran
1.      Peserta didik dapat memahami penjelasan guru.
2.      Peserta didik dapat menirukan gerakan dan ucapan tokoh dongeng
3.      Peserta didik dapat menyusun huruf menjadi kata-kata.
4.      Peserta didik dapat memerankan tokoh-tokoh dalam dongeng
5.      Peserta didik dapat memerankan tokoh-tokoh dalam dongeng

V.      Materi Pokok : Dongeng
Awas Matamu
Toba si burung  kenari. Pekerjaannya menasehati bangsa burung untuk menjaga matanya.“Awas matamu!“ begitu ucapan Toba setiap bertemu penduduk burung. Kali ini toba mencoba mengingatkan Ibu Meri, si burung merpati. “Kalau mengantuk, jangan dipaksa untuk membaca Bu“. Nasihat Toba. Ibu Meri tersenyum mendengarnya.
“Oh!“ Toba Terkejut melihat tubuh Pak Burhan si Burung Hantu yang oleng.”Wah, sepertinya Pak Burhan perlu istirahat.......“ Toba Menasihati.
Tetapi saat hinggap disuatu dahan, Kulang si burung Kutilang berkata ketus “untuk apakah susah-susah mengingatkan penduduk? Kalaupun sakit mata, bukankah sudah ada pak baba si burung bangau yang siap mengobati kita?!
Toba menjawab bijak, “Aku hanya Ingin meningkatkan mudah-mudahan berguna“.
Saat berkunjung ke desa lain, Toba melakukan hal yang sama. “Awas matamu! Awas matamu!“ selalu diucapkannya. Tengah harinya Toba kembali bertemu Kulang. Ia terkejut melihat mata Kulang kurang sehat. “Aku hampir tak melihat. Tiba-tiba kopak mataku kotor dan perih“, keluh Kulang.
Toba mencoba mengamati dengan cermat. "Hmm, pasti ada sesuatu, apakah jarang mandi, Kulang ? matamu tampak merah dan berdebu.”
Kulang mengangguk malu. "ya, benar...“
"Aku menyesal“, kata Kulang. "Aku sering lalai menjaga tubuhku sendiri“
"Aku tidak suka dingin. Aku lebih menikmati terik matahari“.
"Suka berpanasan dan jarang mandi?“ Toba keheranan. "Itu sangat tidak baik untuk kesehatan“. 
"Jangan terlalu membesar-besarkan masalah“ kata Toba.
"Sinar matahari langsung memang bisa merusak mata“ jelas Toba. “Aku tahu itu berlebihan...“
Sesal Kulang lagi.
"Kalau begitu, segeralah berobat pada pak Baba! "anjur toba.
"Ingat, awas matamu! Eh,
Jaga matamu baik-baik.
Akhinya,  kulang datang ke tempat pak baba. "apa yang terjadi padamu, Kulang?“ tanya pak Baba.
"Aku ingin memeriksa mataku, pak Baba“, kata Kulang.
"mataku penuh kotoran dan terasa perih“.
"Sejak kapan matamu terasa sakit?“
"Aku tidak tahu pasti tapi sepertinya sejak hari ini, pak Baba bangau.“
"Kalau begitu, ayo kita segera ke ruang periksa. Akan kuperiksa matamu disana.“
Sebelum diperiksa, Kulang berdo’a mohon kesembuhan. Tes....tes... obat tetes menitik dimata Kulang. "Sampai dirumah, kau harus merawat matamu dengan baik.“ Pesan pak Baba.
”baik pak Baba“.
"hati-hati di jalan, ya!“ "Terima kasih, pak Baba“ sepulang dari tempat pak Baba! "Sepulang dari tempat pak baba, kulang ingin segera menemui Toba. Ia ingin berterima kasih padanya. Ah indahnya bila kita saling mengingatkan.

VI.    Metode Pembelajaran
-          Tanya jawab
-          Penugasan
-          Latihan

VII. Langkah-langkah pembelajaran
A.     Kegiatan Awal
-          Guru membuka pelajaran dengan menyapa siswa dan menanyakan kabarnya.
-          Guru mengajak berdo’a dan mengecek kehadiran siswa
-          Guru memberi motivasi kepada siswa agar semangat dalam mengikuti pembelajaran yang akan dilaksanakan
-          Guru akan menjelaskan apa tujuan yang akan dicapai dari kegiatan tersebut.
B.     Kegiatan inti
-          Peserta didik mendengarkan penjelasan guru
-          Peserta didik menirukan gerakan guru dan ucapan tokoh dongeng
-          Peserta didik diminta memerankan tokoh-tokoh dalam dongeng di depan kelas.
C.     Kegiatan Akhir
-          Siswa dengan bimbingan guru menyampaikan hasil pembelajaran
-          Guru memberi kesempatan kepada siswa untuk menyampaikan pendapatnya tentang pembelajaran telah diikuti.
-          Salam dan do’a penutup.

 VIII.   Sumber/ Bahan/ Alat
-          Model dari guru/ teman
-          Teks dongeng
-          Buku materi Bahasa Indonesia Kelas I

IX.              Penilaian
A.     Jenis tes
Tes kinerja! Percakapan
Contoh soal: Buku materi Bahasa Indonesia kelaas I
B.     Format peniaian
No
Aspek
Skor Maksimal
1
Gerakan benar
30
2
Intonasi, verbal, lafal
30
3
Kerja sama
20
4
Penilaian/ keberanian
20

   Mengetahui                                                                                             
Kepala Sekolah                                                                               Guru Mata Pelajaran



(………………….)                                                                                      Irma Melati


EmoticonEmoticon